Arti Idiom WAITING IN THE WINGS

Arti idiom WAITING IN THE WINGS adalah menunggu kesempatan untuk melakukan tindakan atau menggantikan seseorang pada suatu posisi atau pekerjaan.

Contoh kalimat :

There are many young players waiting in the wings to show what they can do in the field

Banyak pemain muda yang menunggu kesempatan untuk memperlihatkan apa yang mereka bisa lakukan di lapangan

Contoh lain:

The rumour is that Mister Andi will be sacked as our school headmaster and Mister Green is waiting in the wings to replace him.

Rumor mengatakan bahwa Pak Andi akan dipecat dari posisi kepala sekolah dan Pak Green menunggu kesempatan untuk menggantikannya.

Idiom WAITING IN THE WINGS juga bisa menunjukkan pemain teater atau pentas seni yang sedang menunggu giliran tampil di balik layar.

Biasanya penggunaan idiom ini dlam bentuk TO BE (am, is, are, was, were) + WAITING IN THE WINGS.