Manfaat Dan Khasiat Bawang Daun Untuk Kesehatan

KIta tentu sudah tak asing lagi dengan bahan masakan satu ini. Jenis tumbuhan yang sudah dikenal sebagai sayuran ini kerap kita jumpai sebagai salah satu bumbu penyedap masakan. Bawang daun sering kita temukan dipakai untuk taburan beraneka macam masakan. Sayuran ini biasanya ikut dimasak atau digunakan dalam kondisi mentah. Bawang daun yang dulu merupakan tanaman liar, kini, banyak yang sengaja ditanam oleh masyarakat. Karena, selain untuk bahan masakan, bawang daun juga memiliki khasiat sebagai obat untuk beberapa penyakit. Di bawah ini, secara singkat tentang manfaat dan khasiat bawang daun untuk kesehatan.

Kandungan yang dimiliki bawang daun

Bawang daun (Allium wakegi) yang dikenal dengan nama scallion, spring onion, salad onion, atau green onion ini memiliki banyak kandungan zat yang sangat baik untuk tubuh. Daun dan akar bawang daun mengandung saponin, tanin, dan minyak atsiri. Selain itu, bawang daun juga merupakan sumber thiamin, riboflavin, magnesium, fosfor, dan tembaga yang baik. Bawang daun memiliki kandungan serat yang tinggi, dan juga merupakan sumber vitamin A, C, K, folat, kalsium, zat besi, kalium, dan mangan yang sangat baik.

Manfaat dan khasiat bawang daun untuk kesehatan

Bawang daun mengandung zat-zat aktif yang berfungsi sebagai antibiotik dan perangsang pertumbuhan sel tubuh. Juga berkhasiat mencairkan dahak, mengatasi perut kembung, mengobati rematik, anemia, anyang-anyang, dan bengkak-bengkak. Akar bawang daun juga dapat dipakai untuk mengobati cacingan dan mual-muntah.

Resep pengobatan menggunakan bawang daun

Berikut adalah bahan dan cara pembuatan obat untuk beberapa penyakit :

  • perut kembung :
    • cuci bersih 15 gram bawang daun, lalu iris-iris. Rebus dengan 2 gelas air selama kurang lebih 10 menit, sampai tersisa 1 gelas. Dinginkan, saring, dan minum.
  • sesak napas
    • campur irisan bawang daun mentah dengan air panas. Hirup uapnya. Lakukan beberapa kali sampai hidung terasa lega.
  • nyeri sendi
    • seduh bawang daun yang sudah bersih dengan air panas, lalu diminum setiap pagi.
  • batuk dan flu
    • seduh 4 helai bawang daun besar dengan 1 liter air panas. Saring, lalu minum.
  • gigitan serangga atau lebah
    • iris bawang daun, lalu tempelkan pada bagian tubuh yang terkena gigitan.
  • meredakan demam (untuk bayi) :
    • 5 lembar daun melati muda
    • asam jawa sebesar 1 ibu jari
    • kunyit sebesar 1 ibu jari
    • 2 tangkai daun bawang
    • cara membuat : tumbuk halus semua bahan, balurkan di ubun-ubun bayi.

 

sumber : “Sehat dan Cantik Alami Berkat Khasiat Bumbu Dapur”