Membuat kalimat dengan these dan those

Nah, bagaimana membuat kalimat dengan these dan those ? Tentu saja hal pertama yang harus diketahui adalah arti dari kedua kata tersebut. Tanpa tahu artinya tentu kita tidak akan bisa membuat dan menempatkannya di posisi yang benar dalam kalimat. Bukankah begitu ?

Ok ! “These” berarti “ini” dan “Those” berarti “itu”.

Lha apa bedanya dengan This dan That. Bukankah pada “Membuat kalimat sederhana dengan this dan that” dijelaskan juga bahwa This = ini dan That = itu. Kok bisa ada dua “ini” dan “itu” dalam bahasa Inggris.

Memang betul ! Ada dua “ini” dan dua “itu” dalam bahasa Inggris. Bedanya terletak pada satu hal saja, yaitu jumlahnya.

Dalam tulisan sebelumnya sudah ada penjelasan tentang this dan that yang selalu tunggal /singular.  This dan that tidak pernah terkait dengan jumlah yang lebih dari satu. Sedangkan dalam bahasa Inggris ada istilah jamak/plural alias lebih dari 1 yang tidak bisa dipadankan dengan this atau that.

Nah, untuk itulah ada “THESE” dan “THOSE”. Keduanya akan selalu dikaitkan dengan benda yang berjumlah lebih dari 1.

Ciri These dan Those

1). Selalu jamak/plural/lebih dari 1

Seperti sudah disebutkan di atas, itulah ciri pertama dari kedua kata ini

2) Tidak bisa dipasangkan dengan uncountable noun (kata benda yang tidak bisa dihitung)

Oleh karena uncountable noun selalu dianggap tunggal otomatis, these dan those tidak bisa menjadi pasangan uncountable noun.

Contoh

  • These are sugar
  • Those are water

Keduanya salah ! Sugar dan water adalah uncountable noun

3) Kata benda yang mengikutinya selalu dalam bentuk jamak/plural/lebih dari 1 dan tidak memakai artikel a atau an.

Contoh

  • These are pencils
  • Those are cars

Perhatikan ! Tidak ada a atau an pada kata bendanya. Bentuk kata bendanya selalu dalam bentuk plural.

 

Membuat kalimat dengan these dan those

Cara membuat kalimat dengan these dan those kali ini masih dalam bentuk yang sederhana. Pola yang dipergunakan adalah

These/Those + to be + kata benda (positif/Affirmative)

These/Those + to be + NOT + kata benda (negatif/Negative)

To be + these/those + kata benda + ? (pertanyaan/Interrogative)

Nah, ada 3 to be yang bisa dipakai untuk these/those yaitu are, were, have been. Meskipun demikian untuk kali ini karena kita belum sampai membahas tenses, to be dibatasi pada are saja.

Membuat kalimat dengan these dan those

Cara membuat kalimat dengan these dan those sesuai pola di atas adalah

Positif/Affirmative

  • These are glasses
  • Those are plates
  • These are women
  • Those are men

Negatif/Negative

  • These are NOT glasses
  • Those are NOT plates
  • These are NOT women
  • Those are NOT men

Pertanyaan/Interrogative

  • Are these glasses ?
  • Are those plates ?
  • Are these women ?
  • Are those men ?

Nah cara menjawabnya perhatikan !

Yes, they are (Bila pada this and that dijawab memakai “it”, maka bentuk jamak it yaitu they)

No, they are not

Keduanya adalah jawaban versi singkat. Versi panjangnya

Yes, they are glasses/plates/women/men

No, they are NOT glasses/plates/women/men

Demikianlah penjelasan cara membuat kalimat dengan these dan those (yang sederhana).

Semoga bermanfaat.

 

Bogor, 26 Mei 2015