Yang Dimaksud Gaya Bahasa Dan Jenis-Jenis Gaya Bahasa

Di dalam Bahasa Indonesia, kita sering mendengar tentang gaya bahasa atau yang dikenal juga dengan majas. Tetapi, apakah yang dimaksud dengan gaya bahasa? Ada berapa jenis gaya bahasa? Di bawah ini sedikit penjelasan tentang yang dimaksud gaya bahasa dan jenis-jenis gaya bahasa.

yang dimaksud gaya bahasa dan jenis-jenis gaya bahasa
gambar diambil dari www.pixabay.com

Yang dimaksud gaya bahasa dan jenis-jenis gaya bahasa

Gaya bahasa adalah suatu cara mengungkapkan perasaan atau pikiran dengan bahasa sedemikian rupa, sehingga kesan yang ingin disampaikan kepada pembaca atau pendengar dapat dicapai semaksimal mungkin.

Gaya bahasa biasanya digunakan oleh penyair atau penulis untuk melahirkan kesan-kesan tertentu yang digunakan untuk menciptakan keindahan dalam susunan kata.

Di dalam Bahasa Indonesia, ada beberapa ragam gaya bahasa. Secara garis besar, gaya bahasa atau majas dikelompokkan menjadi 4 kelompok, yaitu :

  • Gaya bahasa penegasan, adalah jenis gaya bahasa yang menggunakan kata-kata kiasan untuk memperjelas atau meningkatkan kesan terhadap pembaca atau pendengar. Gaya bahasa penegasan terdiri dari :
    1. alusio
    2. antitesis
    3. antiklimaks
    4. klimaks
    5. antonomasia
    6. asindeton
    7. polisindeton
    8. elipsis
    9. eufeumisme
    10. hiperbolisme
    11. interupsi
    12. inversi
    13. koreksio
    14. metonimia
    15. paralelisme
    16. pleonasme
    17. parafrase
    18. repetisi
    19. retoris
    20. sinekdoke, dan
    21. tautologi
  • Gaya bahasa perbandingan, adalah jenis gaya bahasa yang memakai kata-kata kiasan dalam bentuk perbandingan untuk meningkatkan kesan terhadap pembaca atau pendengar. Gaya bahasa ini terdiri dari :
    1. alegori
    2. litotes
    3. metafora
    4. personifikasi
    5. simile
    6. simbolik, dan
    7. tropen
  • Gaya bahasa pertetangan, adalah jenis gaya bahasa yang menggunakan kata-kata kiasan untuk menunjukkan pertentangan/perlawanan dari keadaan yang sebenarnya. Jenis gaya bahasa ini terdiri dari :
    1. anakronisme
    2. kontradiksio in terminis
    3. okupasi, dan
    4. paradoks
  • Gaya bahasa sindiran, merupakan jenis gaya bahasa yang menggunakan kata-kata kiasan untuk menyatakan sebuah sindiran/ sesuatu yag sebaliknya. Jenis gaya bahasa ini terdiri dari :
    1. inuendo
    2. ironi
    3. sarkasme, dan
    4. sinisme

Demikianlah secara singkat tentang apa yang dimaksud gaya bahasa dan jenis-jenis gaya bahasa. Mudah-mudahan penjelasan ini dapat membantu dan memberikan manfaat. ^_^