Beda MUST dan HAVE TO? Kapan Memakai MUST? Kapan Memakai HAVE TO?

Salah satu hal sederhana tetapi sulit dipahami mereka yang belajar bahasa Inggris adalah tentang beda MUST dan HAVE TO. Kedua kata/frase ini sama-sama berarti HARUS dalam bahasa Indonesia, yang berarti sebuah hal yang wajib dilakukan.

Banyak pelajaran bahasa Inggris yang bahkan menyebutkan bahwa kedudukan MUST bisa digantikan HAVE TO. Tentunya tidak salah , tetaoi juga tidak seratus persen benar.

Ada perbedaan antara keduanya, meskipun memiliki arti yang sama.

Beda MUST dan HAVE TO

Beda dari keduanya terletak pada “siapa” yang menekankan bahwa sebuah tindakan adalah “keharusan”.

MUST dipergunakan ketika si “pembicara” yang merasa bahwa sesuatu adalah keharusan atau harus dilakukan

HAVE TO dipergunakan ketika “orang lain” (bukan si pembicara) yang merasa bahwa sesuatu adalah keharusan atau harus dikerjakan.

Contoh :

  1. I must buy flowers for my girlfriend (Saya harus membeli bunga untuk pacar saya)
  2. I have to buy flowers for my mother-in-law (Saya harus membeli bunga untuk ibu mertua saya)

Terlihat sama.

Tetapi pada kalimat terkandung makna

1) si pembicara (saya) adalah yang merasa bahwa ia harus membeli bunga.

2) si pembicara sebenarnya tidak merasa perlu tetapi seseorang, bisa istri/suami atau teman, merasa hal tersebut sebuah keharusan untuk dilakukan.

Disitulah bedanya.

Contoh lain :

  1. I must ask my secretary to book a flight for me
  2. I have to call my travel agency to book a flight

Pada kalimat 1) si pembicara merasa harus mengingatkan sekretarisnya untuk memesan penerbangan, tetapi pada kalimat 2) ia harus melakukan itu karena perintah/saran dari seseorang (bisa boss atau istrinya)

Beda MUST dan HAVE TO terlihat semakin jelas

Coba lihat contoh berikut ini :

a) You must not tell your father about this accident

(Kamu tidak boleh menceritakan tentang kecelakaan ini kepada ayahmu)

b) You don’t have to tell your father about this accident

(Kamu tidak harus menceritakan tentang kecelakaan ini kepada ayahmu)

Pada kalimat a) must berarti keharusan tetapi pada kalimat b) terkandung makna pilihan (boleh dilakukan, boleh juga tidak).

Itulah beda MUST dan HAVE TO.

(Baca juga : Beda FEW dan LITTLE sebenarnya sederhana)