Selain -man, -wan, dan -wati ada juga akhiran yang berasal dari bahasa asing. Antara lain, akhiran -is, -isme, -itas, dan -isasi. Keempat akhiran ini memiliki fungsi dan arti yang berbeda-beda, tentunya. Bagaimana perbedaannya? Berikut di bawah ini secara singkat tentang fungsi dan arti akhiran -is, -isme, -itas, dan -isasi.

Fungsi dan arti akhiran -is, -isme, -itas, dan -isasi
- Akhiran -is
- akhiran -is memiliki fungsi sebagai pembentuk kata sifat. Sementara arti yang dimiliki oleh akhiran ini adalah menyatakan sifat seperti yang tersebut pada kata dasar.
- Contoh :
- egois, kritis, pancasilais
- Contoh :
- akhiran -is memiliki fungsi sebagai pembentuk kata sifat. Sementara arti yang dimiliki oleh akhiran ini adalah menyatakan sifat seperti yang tersebut pada kata dasar.
- Akhiran -isme
- akhiran ini memiliki fungsi sebagai pembentuk kata benda. Sedangkan arti yang dimiliki oleh akhiran -isme antara lain menandakan suatu ajaran, aliran, atau kepercayaan.
- contoh :
- Buddhisme, rasisme, nasionalisme.
- contoh :
- akhiran ini memiliki fungsi sebagai pembentuk kata benda. Sedangkan arti yang dimiliki oleh akhiran -isme antara lain menandakan suatu ajaran, aliran, atau kepercayaan.
- Akhiran -itas
- akhiran -itas berfungsi sebagai pembentuk kata benda. Akhiran -itas ini memiliki arti abstrak.
- contoh :
- aktivitas, realitas, produktivitas.
- contoh :
- akhiran -itas berfungsi sebagai pembentuk kata benda. Akhiran -itas ini memiliki arti abstrak.
- Akhiran -isasi
- akhiran -isasi memiliki fungsi sebagai pembentuk kata benda. Akhiran -isasi memiliki arti yang mengarah pada proses.
- contoh :
- modernisasi (proses menuju modern); ionisasi (proses menjadi ion), globalisasi (proses menuju global/universal/tanpa batas).
- Tetapi, penggunaan akhiran -isasi sebaiknya lebih dicermati karena tidak semua kata bisa dilekatkan dengan akhiran -isasi. Hanya akhiran yang berasal dari bahasa asing/serapan yang dapat menjadi kata bentukan berakhiran -isasi.
- contoh :
- akhiran -isasi memiliki fungsi sebagai pembentuk kata benda. Akhiran -isasi memiliki arti yang mengarah pada proses.
Demikianlah penjelasan singkat mengenai fungsi dan arti akhiran -is, -isme, -itas dan -isasi di dalam bahasa Indonesia. Mudah-mudahan, penjelasan singkat ini dapat membantu dan memberikan manfaat. ^_^